BLOG TENTANG STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR SOP SATPAM SECURITY

SOP PATROLI SECURITY - SATPAM - KEAMANAN

SOP PATROLI SECURITY

  1. Hadir 30 menit sebelum jam tugas, Berseragam lengkap & rapih, Siap fisik mental & prilaku
  2. Timbang terima ke Regu Baru bila ada pesan/ titipan yang harus disampaikan, tidak boleh lupa agar tidak terjadi masalah. 
  3. Pelayanan prima terhadap setiap orang yang kepentingan (Smile Service : melayani dengan senyuman, Promp Service : melayani dengan segera, Levely service : melayani dengan semangat). 
  4. Sebelum melakukan pemantauan, Persiapkan perlengkapan untuk pelaksanan Patroli 
  5. Melaksanakan paroli dengan rute yang telah ditentukan dengan mengunakan alat Patroli Amano Watchman's Clock. 
  6. Memberi informasi yang benar dan jelas kepada pengunjung/ tamu yang bertanya, selalu berkoordinasi dengan tenant/ Reception agar dapat mengarahkan setiap tamu/ Pengunjung. 
  7. Mengawasi/ memperhatikan orang-orang yang keluar/ masuk Area dan melayani segala kepentingan dengan jelas, tegas dan sopan (menghormati). 
  8. Memastikan keadaan aman (tidak ada ancaman, tidak ada gangguan keamanan dan bebas dari resiko) serta keadaan tertib terkendali dapat terjaga. 
  9. Memeriksa kelengkapan dan kondisi asset. 
  10. Memastikan operasional perusahaan dapat berjalan dengan baik dan lancar. 
  11. Petugas Patroli area yang menemukan suatu kejanggalan atau kecurigaan di wajibkan langsung menghubungi  Pos security untuk berkoordinasi dan/ atau meminta bantuan. 
  12. Petugas patroli apabila menemukan karyawan yang melanggar tata tertib perusahaan, agar menegur karyawan ybs dan mencatat identitasnya, lalu melaporkan ke Pimpinan dan Kepala Bagian/ Shift ybs atau melaporkan nya ke HRD dengan melampirkan Berita Acara Kejadian. 
  13. Petugas Patroli harus menanyakan kepentingan/ keperluan orang – orang yang tidak dikenal yang berada dalam lingkungan areal patrol/ kawasan . 
  14. Waspada terhadap orang orang yang tidak berkepentingan 
  15. Melarang Penyebaran brosur secara illegal/ tidak ada ijin resmi dari pengelola 
  16. Memeriksa dengan teliti setiap titik/ lokasi serta memastikan dengan kondisi dengan seharusnya seperti AC, lampu, blower, intalasi, panel, gardu dan lainya.
  17. Setiap kejadian yang tidak dapat di atasi segera laporkan pimpinan untuk langkah penyelesaian.
  18. Melaksanakan serah terima tugas dan tanggung jawab berikut barang-barang inventaris secara detail dan tertulis.

KETERTIBAN
  1. Melaksanakan Peneguran simpatik terhadap siapa saja yang tidak mematuhi tata tertib, tidak memakai tanda pengenal, istirahat tidak pada tempatnya, merokok bukan pada tempatnya dan lainnya. 
  2. Melarang Penyebaran brosur secara illegal/ tidak ada ijin resmi dari management . 
  3. Memastikan tangga darurat bersih dari barang-barang, sampah maupun orang yang duduk/istirahat. 
  4. Melarang orang - orang  yang tidak berkepentingan di area larangan.
  5. Melaksanakan kebijakan dilarang merokok area yang bukan pada tempatnya.

INFORMASI
  1. Memberi informasi yang benar dan jelas kepada pengunjung/ tamu yang bertanya, selalu berkoordinasi dengan Reception/ Anggota lainya agar dapat mengarahkan setiap tamu/ Pengunjung yang berkepentingan di area .
  2. Menjaga kerahasian data dan informasi serta lokasi-lokasi vital terhadap publik
SAFETY
  1. Memastikan tidak ada apar, hidrant, koridor dan tangga darurat tidak tertutup benda/ barang lainnya. 
  2. Memastikan tangga darurat cukup terang (Tidak mati lampu) 
  3. Memastikan tangga darurat tidak banyak sampah dan tidak bau. 
  4. Melaporkan apabila ada lampu yang mati kepada pihak teknisi. 
  5. Memastikan tidak ada pekerjaan tekhnis diarea tanpa menggunakan peralatan standar safety. 
  6. Memastikan tidak ada orang bermain main/bercanda di area berbahaya (railing) 
  7. Memastikan tidak ada lantai yang basah,tanpa ada tanda peringatan,ditempat publik maupun toilet. 
  8. Memastikan tidak ada penggunaaan bahan-bahan berbahaya (mudah terbakar) diarea property tanpa ijin

ERP
Mengetahui prosedur Pencegahan, penanganan kejadian, keadaan darurat dan mampu melaksanakannya.



                                                                                      
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR

No comments:

Post a Comment

ANIMASI SATPAM SECURITY

MEREKA ADALAH RAJA

HALAMAN